Sabtu, 17 Desember 2016

Filsafat Adalah 'Ilmu Istimewa'



Filsafat adalah 'ilmu istimewa' yang mencoba menjawab masalah-masalah yang tidak dapat dijawab oleh ilmu pengetahuan biasa, sebab masalah-masalah tersebut di luar jangkauan ilmu pengetahuan biasa itu sendiri. Karena filsafat pula, ilmu-ilmu modern dan kontemporer berkembang, sehingga manusia dapat menikmati ilmu dan sekaligus buahnya, yaitu teknologi. Selain itu, filsafat adalah hasil daya upaya manusia dengan akal budinya untuk memahami atau mendalami secara radikal, integral dan juga sistematis hakikat sarwa yang ada, yaitu:"hakikat Tuhan, "hakikat alam semesta, dan "hakikat manusia, serta sikap manusia sebagai konsekuensi dari paham tersebut. Perlu dijelaskan bahwa definisi-definisi itu sebenarnya tidak bertentangan antara satu sama lain, hanya cara mengesahkannya saja yang berbeda.
Filsafat tidak terbatas karena, yaitu tidak hanya menyelidiki suatu bidang tertentu dari realitas yang tertentu saja. Filsafat senantiasa mengajukan pertanyaan tentang seluruh kenyataan yang ada. Filsafat selalu mempersoalkan hakikat, prinsip, dan asas mengenai seluruh realitas yang ada, bahkan apa saja yang dapat dipertanyakan termasuk filsafat itu sendiri. Ketidakterbatasan filsafat itu juga yang menyebabkan filsafat dikatakan sebagai ilmu yang istimewa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar